Salah satu pembalap muda yang akan turun di balapan GP2 Series, Philo Paz Patric Armand, menyatakan harapannya agar Rio Haryanto mengaspal di Formula 1.
"Saya maunya dia (Rio) masuk F1. Tapi kita harus menunggu keputusannya," ujar Philo kepada INDOSPORT.
Philo sendiri merupakan satu dari dua pembalap Tanah Air yang turut ambil bagian di GP2 Series. Selain Philo, pembalap Indonesia lainnya adalah Sean Gelael yang bergabung bersama tim Campos Racing.
Philo Paz Patric Armand.
Philo baru-baru ini mencapai kesepakatan kontrak dengan Trident Motorsport asal Italia. Ia mengaku kesepakatan dengan Trident tercapai tanpa melalui negosiasi langsung.
"Saya juga belum pernah ketemu secara langsung. Selama ini untuk kontrak dan sebagainya kita lewat fax dan email," ucap pria yang musim lalu berlaga di Formula Renaut 3,5 tersebut.
Jelang balapan musim 2016 bergulir, Philo pun bersiap melakukan persiapan dan latihan. Hanya saja, ia mengaku belum memasang target apapun.
"Belum pasang target. Lihat dulu di latihan pertama. Setelah itu, baru targetnya gimana akan kita tentukan," sambungnya.