Masalah Lokasi, MXGP 2018 di Palembang Resmi Tinggal Mimpi

Jumat, 8 September 2017 17:26 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Muhammad Effendi/INDOSPORT
Komisi X DPR RI berjalan kaki untuk melihat kesiapan Jakabaring Sport City, jelang menjadi tuan rumah Asian Games 2018. Copyright: © Muhammad Effendi/INDOSPORT
Komisi X DPR RI berjalan kaki untuk melihat kesiapan Jakabaring Sport City, jelang menjadi tuan rumah Asian Games 2018.

Ajang Motocross Grand Prix (MXGP) yang rencananya akan dihelat Juni 2018 di Palembang nanti resmi dibatalkan. Satu kawasan dengan pertandingan di Asian Games XVIII menjadi alasan pembatalan tersebut. 

Dilansir dari Antara, Dewan Olimpiade Asia (OCA) meminta pemerintah agar Jakabaring Sport City di Palembang mesti steril dalam waktu enam bulan sebelum diselenggarakan. 

© Twitter @mxgp
Shaun Simpson memenangi race pertama MXGP Indonesia. Copyright: Twitter @mxgpShaun Simpson memenangi race pertama MXGP Indonesia.

Staf Khusus Gubernur Sumatera Selatan, I Gede Bagus Suryanegara mengungkapkan bahwa provinsi tersebut terpaksa harus merelakan ajang kompetisi motocross internasional itu hingga 2019. 

"Padahal awalnya ajang ini menjadi promosi Asian Games dan sekaligus memperkenalkan Jakabaring Sport City," ujar Surya. Keputusan pembatalan tersebut telah dilakukan sejak 5 September 2017 lalu. 

Sebagai informasi, untuk menjadi tuan rumah MXGP, pemerintah provinsi sendiri perlu membangun sirkuit motocross sepanjang 1,8 km. Sedangkan area yang tadinya akan dibangun sirkuit memiliki kontur rawa dan membutuhkan 3-4 bulan pematangan lahan. 

Meski MXGP 2018 batal dilaksanakan di Palembang, namun dipastikan akan tetap menjadi tuan rumah bagi MotoGP 2018, pada bulan November nanti.

© internet
Caption Copyright: internetRencana Sirkuit Jakabaring untuk ajang MotoGP 2018

"Karena Sumsel tidak bisa, maka MXGP tahun ini akan dialihkan ke daerah lain," ujar staf pribadi Gubernur Sumatera Selatan yang sekaligus inisiator Sumsel sebagai tuan rumah MXGP, Riduan Tumenggung.

Sumatera Selatan sendiri menargetkan provinsi mereka untuk menjadi lokasi ajang olahraga kelas dunia. Hal tersebut didukung dengan adanya Jakabaring Sporty City sebagai kawasan olahraga bertaraf internasional.

1