Rio Haryanto bakal menjalani tes pra musim balapan Formula E di di sirkuit Ricardo Tomo Valencia hari ini, Selasa 03 Oktober 2017 . Rio mengikuti tes pramusim atas undangan dari pihak penyelenggara balapan mobil listrik tersebut.
Ibunda Rio, Indah Pennywati mengatakan anaknya sudah berangkat dari Indonesia sejak akhir pekan yang lalu. Hal itu dilakukan untuk persiapan dan pengenalan terhadap mobil elektrik tersebut sebelum balapan.
Menurut Indah, mobil dan seluruh perangkat sudah disiapkan oleh penyelenggara. Tugas Rio tinggal melakukan tes pramusim saja menggunakan mobil yang ada.
Indah berharap tes yang dilakukan anaknya berjalan lancar tanpa halangan apapun. Ia juga berharap agar Mantan pembalap utama manor racing itu, mendapatkan hasil maksimal dalam tes Pramusim kali ini.
"Doanya semoga selamat dan semua lancar dan dapat hasil bagus," ucapnya kepada INDOSPORT.
Sementara itu CEO Formula E, Alejandro Agag, mengaku sangat menantikan penampilan Rio di ajang balap itu. Menurutnya Rio adalah pembalap yang sangat berpengalaman baik di Formula 1 maupun GP 2. Sehingga penampilan Rio akan memberikan warna tersendiri di dunia balap bertenaga listrik tersebut.
Rio sendiri mengaku sangat menantikan tes Formula E pertamanya itu setelah beberapa kali dirinya menyaksikan lewat layar kaca. Ajang balap internasional itu sendiri pertama kali diluncurkan pada 2014 lalu. Saat ini sendiri, Rio tengah sibuk melakukan evaluasi terhadap sejumlah opsi yang akan ia ambil untuk musim balap 2018 nanti. Formula E ini juga tengah memasuki musim keempatnya yang akan dibuka di Hong Kong pada 2 Desember nanti.