MOTOGP 2017

Jelang GP Valencia, Motor Vinales Malah Tak Bisa Belok

Minggu, 12 November 2017 11:24 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Pembalap Yamaha, Maverick Vinales. Copyright: © INDOSPORT
Pembalap Yamaha, Maverick Vinales.

Pembalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, mengalami permasalahan yang cukup pahit saat melakukan sesi latihan bebas ke-3 di sirkuit Ricardo Tormo pada Sabtu (11/11/17), jelang GP Valencia yang akan berlangsung pada Minggu (12/11/17) petang WIB.

Untuk kedua kalinya Vinales tidak bisa mengikuti sesi Kualifikasi lantaran lap time yang dimilikinya tak cukup untuk meloloskan dirinya.

Ia mencatatkan waktu 1 menit 31,010 detik, satu detik lebih lambat dari torehannya ketika melakukan debut bersama Yamaha dalam sesi tes akhir musim lalu.

Sontak saja hal tersebut membuat kesal mantan pembalap Suzuki itu. Ia kecewa dengan performa motor miliknya, karena masalah timbul terlalu sering yang mengakibatkan performnya kurang kompetitif musim ini.

© twitter@YamahaMotoGP
Maverick Vinales dan Valentino Rossi Copyright: twitter@YamahaMotoGPMaverick Vinales dan Valentino Rossi

"Anda dapat menanyakannya langsung ke pihak Yamaha (soal masalah motor), karena itu lebih baik. Saya tidak bisa menjelaskannya," ungkap Vinales seperti dikutip dari Motorsport.

"Kami berada di tempat yang salah, setting yang salah, dan lebih banyak yang kami lakukan, motor tetap melakukan hal yang sama," sambungnya

"Masalahnya datang dari rem, remnya sangat sulit untuk berhenti. Dan kemudian begitu saya sedikit menikung saya langsung lurus. Saya tidak bisa berbelok di tikungan, saya melaju lurus, jadi inilah masalah terbesarnya," tutur pembalap berusia 22 tahun itu.

Akibat masalah tersebut, Vinales harus memulai balapan dari posisi ke-13 di GP Valencia. Ia akan menghadapi kesulitan dan berjuang keras untuk bisa merangsek kedepan, andai masalah di motornya itu tidak segera teratasi.

Vinales menolak anggapan bahwa performa buruknya disebabkan oleh masalah mental, ia bersikeras dirinya mampu bertarung untuk podium dengan motor yang kompetitif.