Formula 1

Asapi Duo Ferrari, Hamilton Start Terdepan di GP Australia

Sabtu, 24 Maret 2018 19:13 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Isman Fadil
 Copyright:
Dibayangi Ferrari

Dibelakang Hamilton, pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen akan start di posisi kedua disusul Vettel yang berada di posisi ketiga. Duo pembalap Ferrari ini berada di posisi kedua dengan catatan waktu yang terpaut 0,664 detik dari Hamilton.

Sedangkan Vettel yang sempat mendominasi jalannya latihan bebas, harus puas start di posisi ketiga setelah kalah 0,674 detik dari juara bertahan Formula 1 tersebut.