Konsisten Raih Poin, Sean Gelael Siap Tampil di Barcelona

Jumat, 11 Mei 2018 19:42 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
 Copyright:
Siap Bangkit

Anak pasangan Ricardo dan Rini Gelael ini mengaku akan segera bangkit di Barcelona setelah dirinya bersama tim Pertamina Prema Theodore Racing mempelajari semua permasalahan yang terjadi di balapan sebelumnya.

"Saya akan tetap fokus pada setiap lomba yang saya hadapi dan tidak panik dengan apapun yang sudah terjadi," kata Sean Gelael dalam keterangan resminya.

Pada balapan di Barcelona, tim Pertamina Prema Theodore Racing juga mengandalkan Nyck De Vries yang bakal bahu membahu dengan Sean. Pembalap asal Belanda ini punya modal bagus setelah naik podium dua pada balapan Sprint di sirkuit Baku City, Azerbaijan.