Formula 1

Ajang Balap Jet akan Dimulai, Ini 3 Perubahan Krusial di F1 2019

Kamis, 14 Maret 2019 14:00 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Formula 1.com
Logo baru Formula 1. Copyright: © Formula 1.com
Logo baru Formula 1.

INDOSPORT.COM - Kejuaraan balap kasta tertinggi dunia, Formula 1 (F1) akan segera dihelat. Pada Minggu (17/03/19) besok, seri pertama Formula 1 2019 akan berlangsung di Sirkuit Melbourne Grand Prix.

Menyambut musim baru Formula 1, INDOSPORT pun membagikan pengetahuan yang wajib diketahui oleh para pembaca setia yang menggemari kompetisi balap ini.

Entah itu Anda yang sudah menggemarinya sejak lama atau yang baru akan mencoba untuk menyaksikan Formula 1, artikel ini akan memberitahu ada tiga perubahan krusial yang terjadi di F1 2019.

Informasi berikut ini perlu diketahui agar Anda dapat lebih menikmati F1 2019 dan bisa membagikannya kepada teman-teman Anda yang belum mengetahuinya.

Langsung saja, seperti yang sudah dijelaskan ada tiga perubahan krusial yang wajib diketahui dari gelaran F1 2019. Berikut kami berikan ulasannya.

1. Berat Badan Pembalap

© The Hindu
Michael Schumacher dan Lewis Hamilton Copyright: The HinduMichael Schumacher dan Lewis Hamilton

Perubahan pertama yang musim-musim sebelumnya tidak ada tapi diterapkan pada tahun 2019 ini adalah berat badan pembalap Formula 1. Sekarang ada minimal berat badan untuk seorang pembalap.

Seperti yang dilansir dari Sky Sports, minimal berat badan pembalap di musim ini diwajibkan harus 80kg atau lebih. Peraturan ini menguntungkan untuk para pembalap yang kelebihan berat badan.