Masalah Klasik MOMRC Masih Warnai ISSOM Seri Kedua

Minggu, 7 Juli 2019 19:22 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pecinta mobil Mercedes masih ambil bagian dalam Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2019. Memasuki seri kedua permasalahan klasik terjadi dalam ajang ini.

Pecinta Mercedes memang mewarnai ISSOM 2019 seri dua. Membalap dalam payung Mercedes One Make Race Championship, para pecinta mobil Mercedes ini beruji nyali menjadi yang tercepat di Sirkuit Sentul, Jawa Barat.

Namun meski sudah memasuki seri kedua ternyata masalah klasik masih terjadi. Diutarakan oleh Promotor Mercedes One Make Race Championhsip, Iswachyudhi bahwa seri kedua masih jauh dari kata maksimal.

"Persoalan tetap sama, yakni banyak waktu libur sehingga pebalap dalam kebiasaan sama. Meski punya waktu persiapan panjang bukan berarti lakukan persiapand dari jauh-jauh hari."

"Mereka malah tetap pada mepet-mepet," ucap Iswachyudhi kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT di Sirkuit Sentul, Jawa Barat.

Dengan hal ini, pria yang kerap disapa Yudhi ini menilai banyak peforma mobil yang tidak maksimal. Sehingga catatan waktu tidak setajam yang diharapkan.

"Akibatbya tentu beberapa mobil tidak maksimal. Meskipun kita sidah gencar melakukan pemberitahuan untuk mereka lakukan persiapan maksimal," jelas ia.

"Tentu ini menjadi dan semoga di seri ketiga nanti semua lebih siap lagi dalam hal persiapan," tutupny