INDOSPORT.COM - Gelaran IIMS Motobike Expo 2019 dinilai berjalan sukses setelah tiga hari penyelenggaraan, terhitung dari 29 November hingga 1 Desember. Banyaknya brand yang berpartisipasi dan pengunjung yang datang melebihi ekspektasi panitia penyelenggara.
Melihat hal itu, Rudi MF selaku Project Officer even IIMS Motobike Expo 2019 mengatakan, ajang ini akan kembali digelar tahun depan dan harus menjadi agenda wajib tahunan.
“Kami launching Juli kemarin, persiapan gak lama tapi sudah sharing dan kalau lihat market roda dua kayanya tiap tahun diperlukan dan bakal ada tiap tahun,” ujarnya.
“Kami tertantang bikin pameran otomotif yang khusus roda dua karena banyak permintaan dan akhirnya terwujud tiga hari ini di Istora,” imbuhnya menyoal alasan digelarnya IIMS Motobike Expo 2019.
Lebih lanjut, Rudy menjelaskan, pada edisi pertama ini, IIMS Motobike Expo memang sengaja diadakan di Istora Senayan untuk memberikan pengalaman baru ke pengunjung. Jika di ajang otomotif lain, pengunjung hanya berada di dalam gedung, maka kali ini mereka bisa merasakan sensasi menggeber motor di pelataran gedung Istora, bahkan hingga ke lantai 2.
“Area ini baru pertama kali untuk otomotif dan sengaja disini karena kami mau ada pengalaman lebih. Arenya cocok buat biker, ada semi indoor, kami juga ada parade semacam show motor,” jelasnya.