INDOSPORT.COM – Motor anyar tim Aprilia Gresini Racing yakni RS-GP yang akan digunakan pada MotoGP 2020 sukses membuat Aleix Espargaro menangis.
Hal tersebut diungkapkan oleh manajer tim yakni Fausto Gresini yang mengungkapkan bahwa kuda besi RS-GP 2020 yang mengalami sejumlah perkembangan sukses membuat Aleix yang merupakan rider andalannya menangis lantaran bahagia.
Rasa bahagia yang tak mampu disembunyikan oleh Aleix lantaran tunggangan anyarnya tersebut sesuai dengan keinginannya, dan dianggap bisa lebih kompetitif untuk bersaing dengan tim papan atas MotoGP lainnya.
“Setelah mencoba motor Aprilia Gresini yang baru Aleix Espargaro berhenti di pit dan berlinang air mata. Bukan karena merasa putus asa dengan tim ini, melainkan menangis bahagia karena menyadari bahwa motornya tersebut sudah sesuai dengan keinginannya,” ujar Fausto Gresini, dilansir dari GP One.
“Setelah menjajalnya di tes pramusim di Sepang, Malaysia, motor tersebut lebih baik dari 2019 dan tentunya ini pertanda baik. Meski jalan masih panjang namun kami memulainya dengan sangat baik dan semoga kami bisa lebih kompetitif dan meraih podium,” tambahnya.
Pekembangan mesin yang dihadirkan oleh tim Aprilia Gresini mampu membuat Aleix Espargaro finis posisi 10 dan hanya tertinggal 0,345 detik dari pembalap tercepat yakni, Fabio Quartararo. Catatan keseluruhan sesi tes pramusim tersebut pun cukup menjanjikan.
Kini tim Aprilia serta para tim dan pembalap MotoGP sedang bersiap untuk turun di tes pramusim berikutnya di Sirkuit Losail, Qatar, 22-24 Februari nanti. Kemudian dilanjutkan dengan seri balapan perdana MotoGP Qatar pada 8 Maret mendatang.