MotoGP

Ayah Valentino Rossi Bocorkan Nasib Putranya di Ajang MotoGP

Senin, 11 Mei 2020 13:16 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Motorlands.eu
Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi membocorkan nasib masa depan putranya dengan mengatakan bahwa rider berjuluk The Doctor itu belum pensiun dari ajang MotoGP Copyright: © Motorlands.eu
Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi membocorkan nasib masa depan putranya dengan mengatakan bahwa rider berjuluk The Doctor itu belum pensiun dari ajang MotoGP

INDOSPORT.COM – Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi membocorkan nasib masa depan putranya dengan mengatakan bahwa rider berjuluk The Doctor itu belum pensiun dari ajang MotoGP.

Rumor terkait akan pensiunnya Rossi dari motoGP kembali mencuat, setelah dirinya terdepak dari tim pabrikan Monster Energy Yamaha lantaran Fabio Quartararo yang resmi dipromosikan oleh tim satelit Petronas Yamaha SRT akan menggantikan posisinya.

Meski demikian, Graziano Rossi mengatakan bahwa putranya belum akan pensiun sebagai pembalap reguler MotoGP. Bahkan dengan percaya diri ia mengungkapkan bahwa Rossi bakal membalap untuk empat tahun mendatang.

"Menurut saya, Valentino Rossi masih bisa membalap untuk dua tahun, tiga tahun, bahkan empat tahun ke depan. Ia memiliki keinginan untuk tidak pensiun hari ini, dah bahkan tahun ini," kata Graziano Rossi dilansir laman Crashnet.

"Saya juga yakin bahwa Rossi masih bisa menjadi rider yang kompetitif dan bisa memenangi beberapa balapan jika berada di performa terbaiknya. Pengalaman yang dimilikinya menjadi peluangnya untuk bertahan," tambahnya.

Menurut kabar terbaru, Rossi memang belum akan memutuskan pensiun. Terlebih melakukannya saat pandemi virus corona tengah berlangsung dan membuat kejuaraan MotoGP harus ditunda pelaksanaannya.

Valentine Rossi dikabarkan akan bergabung dengan tim satelit Petronas Yamaha SRT dan akan meneken kontrak selama dua musim ke depan. Namun hingga saat ini belum ada konfrimasi dari kedua belah pihak terkait rumor tersebut.