INDOSPORT.COM - Pembalap asal Spanyol, Fernando Alonso, akan kembali memperkuat Renault di Formula 1 musim depan. Inilah kali kedua dirinya bergabung dengan tim tersebut.
Dilansir BBC, Fernando Alonso segera menandatangani kontrak dengan tim Renault. Pembicaraan kerja sama antara Alonso dengan Renault sudah terjadi sejak November tahun lalu.
Kemudian pada Mei 2020 ini, penasihat Alonso, Flavio Briatore mengatakan bahwa, "Dia termotivasi dan siap untuk kembali ke F1."
Sebenarnya pada 2018 lalu, pembalap asal Spanyol itu sudah menyatakan akan pensiun dari Formula 1. "Mencapai F1 sudah lebih dari apa yang saya impikan. Kini sudah waktunya untuk mencapai hal-hal yang lebih besar di luar F1," ujar Alonso waktu itu.
Namun, Alonso tetap aktif membalap di beberapa gelaran balap Internasional seperti balap ketahanan WEC yang ia menangi dua kali berturut-turut bersama Toyota.
Kemampuan Fernando Alonso yang masih moncer membuat Renault tertarik untuk merekrut peraih dua gelar juara dunia itu.
Bersama Renault, pembalap berusia 39 tahun itu nantinya akan menggantikan Daniel Ricciardo yang akan pindah ke McLaren pada akhir musim ini.
Alonso juga akan bermitra dengan Esteban Ocon yang lebih dahulu bergabung dengan Renault. Pabrikan asal Prancis itu memang bukanlah tim papan atas di Formula 1.
Namun, kemampuan Fernando Alonso tidak bisa diremehkan. Ia digadang-gadang mampu bersaing meskipun tidak menggunakan mobil yang kompetitif.