INDOSPORT.COM - Berikut hasil kualifikasi Moto2 Prancis di Sirkuit Le Mans, Sabtu (10/11/2020). Pembalap bernama Joe Roberts sukses merebut pole.
Pembalan Tennor American Racing itu merebut pole usai mencatatkan waktu tercepat dalam sesi kualifikasi (QP) Moto2 Prancis 2020. Kemudian di urutan kedua ada pembalap Estrella Galicia 0,0 Marc VDS bernama Sam Lowes.
Urutan ketiga hingga kelima ditempati oleh Remy Gardner (Onexox TKKR SAG Team), Jorge Martin (Red Buil KTM Ajo), dan Marco Bezzecchi (SKY Racing Team VR46).
California dreaming! 😎
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) October 10, 2020
Pole position for @Joerobertsracer! 🥇#Moto2 | #FrenchGP 🇫🇷 pic.twitter.com/2Fl8Q8Cteu
Sementara itu, pembalap asal Indonesia di tim Idemitsu Honda Team Asia yaitu Andi Gilang belum bisa masuk Q2 di seri ke-10 Moto2 2020 ini.
Andi Gilang mengalami lowside 4 menit jelang Q1 berakhir. Ia pun harus puas start dari posisi 29 pada balapan Minggu (11/10/2020) besok.
Berikut hasil kualifikasi Moto2 Prancis 2020:
1. Joe ROBERTS - Tennor American Racing - 1'36.256
2. Sam LOWES - EG 0,0 Marc VDS - 1'36.343
3. Remy GARDNER - Onexox TKKR SAG Team - 1'36.449
4. Jorge MARTIN - Red Buil KTM Ajo - 1'36.522
5. Marco BEZZECCHI - SKY Racing Team VR46 - 1'36.577
6. Luca MARINI - SKY Racing Team VR46 - 1'36.668
7. Xavi VIERGE - Petronas Sprinta Racing - 1'36.737
8. Jake DIXON - Petronas Sprinta Racing - 1'36.826
9. Enea BASTIANINI - Italtrans Racing Team - 1'36.840
10. Stefano MANZI - MV Agusta Forward Racing - 1'36.877
11. Fabio DI GIANNANTONIO - Termozeta Speed Up - 1'36.879
12. Aron CANET - Inde Aspar Team Moto2 - 1'36.881
13. Simone CORSI - MV Agusta Forward Racing - 1'36.930
14. Thomas LUTHI - Liqui Moly Intact GP - 1'36.947
15. Augusto FERNANDEZ - EG 0,0 Marc VDS - 1'37.014
16. Hector GARZO - Flexbox HP 40 - 1'37.277
17. Marcos RAMIREZ - Tennor American Racing - 1'37.335
18. Jorge NAVARRO - Termozeta Speed Up - 1'37.556