MotoGP

Alami Arm Pump, Pembalap MotoGP Johann Zarco Sukses Jalani Operasi

Kamis, 23 September 2021 11:40 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Pramac Racing
Pembalap tim Pramac Ducati, Johann Zarco baru saja sukses menjalani operasi arm pump yang dideritanya pada Rabu (22/09/21) malam WIB. Copyright: © Pramac Racing
Pembalap tim Pramac Ducati, Johann Zarco baru saja sukses menjalani operasi arm pump yang dideritanya pada Rabu (22/09/21) malam WIB.

INDOSPORT.COM – Pembalap tim Pramac Ducati, Johann Zarco baru saja sukses menjalani operasi arm pump yang dideritanya pada Rabu (22/09/21) malam WIB.

Sebelumnya Zarco mengaku bahwa ia mengalami arm pump, yang juga mempengaruhi penampilannya di atas trek balap dan membuatnya tampil tak begitu kencang pada balapan-balapan sebelumnya.

Karena makin mengganggu performanya, rider asal Prancis itu pun kemudian akhirnya naik meja operasi pascabalapan di MotoGP San Marino 2021 akhir pekan lalu dan sesi tes di Misano bersama rider lainnya.

Zarco kemudian langsung mendapatkan penanganan medis di Centre Hospitalier Pays d’Aix yang terletak di Prancis. Kabar tersebut juga diberitakan langsung oleh tim Pramac Ducati melalui akun media sosialnya.

Johann Zarco hari ini sukses menjalani operasi untuk Sindrom Kompartemen Aktivitas Kronis (CECS atau arm pump) di Center Hospitalier Pays d'Aix,” tulis Pramac Racing, di akun media sosialnya.

Lebih lanjut tim Pramac juga mengharapkan bahwa rekan setim Jorge Martin itu segera pulih, agar bisa tetap tampil di MotoGP Amerika Serikat pada 3 Oktober nanti.

“Zarco diharapkan akan sepenuhnya fit lagi untuk Grand Prix Austin (Amerika Serikat), yang digelar dari 1-3 Oktober,” tambah cuitan tersebut.