INDOSPORT.COM - Menteri BUMN, Erick Thohir mendapat tugas tak terduga saat mendampingi Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Sirkuit Mandalika.
Hari ini, Jumat (12/11/21), Presiden Joko Widodo diketahui telah bertolak menuju Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk melakukan kunjungan kerja.
Setibanya di Bandara Internasional Lombok (BIL) Zainuddin Abdul Majid, Lombok Tengah, Jokowi langsung menuju pit building Sirkuit Mandalika, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.
Adapun tujuan kedatangan Presiden Joko Widodo ke NTB adalah untuk meremesmikan Sirkuit Mandalika dan Jalan Bypass BIL-Mandalika.
Namun, sebelumnya Jokowi diagendakan menjajal langsung Sirkuit Mandalika dengan mengendarai motor balap. Erick Thohir rupanya turut mendampigi presiden dalam kegiatan tersebut.
Menariknya, saat itu Erick justru mendapatkan tugas tak terduga. Hal itu diungkapkan oleh sang Menteri BUMN dalam postingannya di media sosial Instagram.
"Lihat aksi Presiden @jokowi mencoba sirkuit Mandalika secara langsung. Saya bagian Start Finish saja ah. Sukses World Superbike Mandalika 2021. Indonesia Bangga!," tulis Erick Thohir.
Alih-alih ikut menjajal Sirkuit Mandalika dengan mengendarai motor balap seperti Presiden Joko Widodo, Erick justru kebagian tugas mengibarkan bendera tanda start dan finis. Sontak postingan pria berusia 51 tahun itu langsung menuai berbagai komentar dari netizen.