Formula 1

Resmi Gantikan Jean Todt, Mohammed Ben Sulayem Jadi Presiden FIA yang Baru

Jumat, 17 Desember 2021 22:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor:
© fia.com
Mohammed Ben Sulayem Presiden FIA yang baru Copyright: © fia.com
Mohammed Ben Sulayem Presiden FIA yang baru
Kontribusi Mohammed Ben Sulayem di Dunia Motorsport

Mohammed Ben Sulayem sendiri merupakan pemain lawas di dunia motorsport. Ia merupakan pereli yang pernah menjadi juara di Kejuaraan Reli Timur Tengah FIA sebanyak 14 kali.

Sebelumnya ia juga sempat menjadi orang Arab pertama yang terpilih menjadi anggota Dewan Olahraga Motor Dunia FIA, serta menjadi Wakil Presiden Bidang Olahraga FIA.

Mohammed Ben Sulayem juga menjadi orang yang menggagas digelarnya F1 GP Abu Dhabi yang masuk kalender balap pada 2009 silam.

Sekadar informasi, FIA bertindak sebagai regulator bagi sejumlah seri kejuaraan dunia balap mobil yang meliputi Formula 1 (F1), reli (WRC), ketahanan (WEC), dan Formula E.