Rider MotoGP Keluyuran di Tengah Sistem Bubble, Ini Penjelasan Panitia
"Jadi kalau yang dilihat kemarin itu mereka sudah ada yang mengawasi... Mereka hanya boleh exercise, hotel dan di sirkuit, dan kalau ada yang berinteraksi itu dengan pengawasan kita," kata Abdulbar, dilansir dari Antara.
"Jadi ada dari panitia yang mengawasi, dan kita strict sekali," tambahnya.
Lebih lanjut, Abdulbar menjelaskan bahwa penyelenggara dari awal telah berkoordinasi dengan satgas COVID-19, Kementerian Kesehatan dan juga BNPB untuk akhirnya menetapkan sistem bubble.
"Kami juga berusaha untuk memperkuat sistem bubble ini dengan didampingi untuk setiap perjalanan kru dan pembalap yang berjumlah 526," ujar Abdulbar.
"Termasuk kemarin arahan dari Marsekal Hadi Tjahjanto selaku ketua panitia bahwa setiap perjalanan pembalap ke mana pun itu didampingi dengan satu personel dari BNBP dan panitia." ucapnya.
Abdulbar juga mengatakan bahwa tes PCR telah dilakukan dengan hasil secara keseluruhan negatif.
"Jadi kami berawal dari negatif... terakhir pada saat WSBK kami juga berhasil untuk tidak menjadi cluster baru, semoga di preseason test dan di MotoGP nanti kami bisa melakukan standar yang sama sehingga tidak ada kasus baru lagi," tutup Abdulbar jelang tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika.