MotoGP

Tengah Disorot, Legenda WSBK Sebut Aspal Mandalika Sudah Bermasalah Sejak Tahun Lalu

Selasa, 15 Februari 2022 21:54 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yosef Bayu Anangga
© ITDC/MGPA
Chaz Davies, rider WSBK yang baru saja pensiun itu mengatakan bahwa Sirkuit Mandalika bermasalah dengan aspalnya yang rapuh. Copyright: © ITDC/MGPA
Chaz Davies, rider WSBK yang baru saja pensiun itu mengatakan bahwa Sirkuit Mandalika bermasalah dengan aspalnya yang rapuh.
Chaz Davies Akui Sirkuit Mandalika Sudah Bermasalah

Chaz Davies, rider WSBK yang baru saja pensiun itu mengatakan bahwa Sirkuit Mandalika bermasalah dengan aspalnya yang rapuh.

"Permukaan treknya sudah jadi masalah pada November. Ujung aspalnya yang rapuh dan jelas menjadi masalah sejak awal,” cuit @chazdavies7

“Hal ini sudah dibicarakan dengan para ofisial dalam diskusi tertutup serta di Safety Commission dengan peringatan bahwa langkah pencegahan harus dilakukan sebelum GP digelar" tambahnya.

Selain Chaz Davies, masalah trek Sirkuit Mandalika juga menjadi kritikan dan masukan dari sejumlah pembalap agar segera dibenahi demi keselamatan semua pihak terutama para rider sebelum MotoGP Mandalika 2022 pada 20 Maret mendatang.