Pelajaran penting di Moto3 GP Qatar Jadi Lecutan Semangat Mario Aji untuk Tatap Balapan di Mandalika
Terlepas dari hal itu, Sirkuit Mandalika kini terus berbenah untuk melangsungkan balapan bulan ini. Wakil Direktur Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Cahyadi Wanda memastikan pengaspalan ulang Pertamina Mandalika International Street Circuit di Lombok, Nusa Tenggara Barat, rampung pekan ini.
Bahkan jika tak ada kendala, perbaikan lintasan seharusnya selesai hari ini. "Tetapi tergantung cuaca. Memang kami menargetkan selesai pada 10 Maret. Tapi kalau secara timeline kami bisa menyelesaikan hari ini. Semoga cuaca berahabat," ujar Cahyadi Wanda dilansir dari Antara.
"Kalaupun tidak hari ini, target kami masih ada beberapa hari lagi jauh dari tenggat yang ditetapkan, Jadi secara prosedur masih aman," sambungnya lagi.
Selain pengaspalan ulang, dia juga menegaskan semua persiapan termasuk pembangunan grand stand untuk penonton akan selesai tepat waktu.