INDOSPORT.COM - Selain rasa bangga pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, juga dibanjiri cuan berupa hadiah usai memenangi gelar juara dunia MotoGP 2022.
Gelaran bergengsi balap motor dunia, MotoGP 2022 resmi telah berakhir dengan menampilkan pertarungan sengit antara Fabio Quartararo sebagai juara bertahan dan Francesco Bagnaia sebagai penantang gelar.
Saking sengitnya, penentuan gelar juara dunia MotoGP 2022 bahkan sampai ditentukan pada seri balapan terakhir yang berlangsung di Valencia.
Saat itu, Francesco Bagnaia yang berhasil unggul beberapa poin saja dari Fabio Quartararo di puncak klasemen diwajibkan untuk tidak melakukan kesalahan dan tak gagal mendapatkan poin di seri balapan terakhir jika ingin menjuarai MotoGP 2022.
Sementara untuk Fabio Quartararo, pembalap berjuluk El Diablo ini harus menjalani misi yang terbilang mustahil untuk mempertahankan gelar juara dunia MotoGP 2022.
Pasalnya Fabio Quartararo diwajibkan meraih kemenangan di MotoGP 2022 Valencia dan berharap rivalnya Pecco Bagnaia terjatuh dan gagal mendapatkan poin.
Pada akhirnya, Fabio Quartararo gagal memenuhi misi mustahilnya tersebut dengan finis di urutan ke-4. Sementara itu Bagnaia tetap meraih poin dengan finis di urutan ke-9.
Lewat hasil tersebut, Francesco Bagnaia berhak dinobatkan sebagai juara dunia MotoGP 2022 dengan memecahkan banyak rekor seperti memutus puasa gelar juara pembalap Italia yang terakhir kali didapatkan mentornya, Valentino Rossi di tahun 2009.
Jelas kemenangan ini membuat Bagnaia terus tersenyum karena mampu menutup tahun dengan pencapaian luar biasa setelah menjadi juara dunia MotoGP 2022.
Tak cuma itu saja, Francesco Bagnaia juga dipastikan akan mendapatkan pundi-pundi uang berkat gelar juara dunia yang ia raih di musim ini.