INDOSPORT.COM – Keluarga Scorpio Tangerang menjadi salah satu bukti nyata bahwa penggemar motor ‘Kalajengking’ ini kian meluas di Indonesia.
Mulanya, komunitas yang mulai berkumpul tahun 2016 silam merupakan sebuah tongkrongan yang dihuni oleh para penggemar motor berjenis scorpio.
Namun seiring berjalannya waktu, pasukan penggemar motor scorpio semakin banyak yang nimbrung.
Hingga akhirnya pada 11 Juni 2017, Keluarga Scorpio Tangerang resmi berdiri dengan diawali berlangsungnya kegiatan bakti sosial yang digagas oleh mereka.
“Kita mengadakan baksos pertama yaitu bagi-bagi takjil dengan kurang lebih hampir 500 paket,” jelas Ata, perwakilan Keluarga Scorpio Tangerang kepada INDOSPORT, (Kamis, 01/12/22).
“Kemudian di tanggal 11 Juni 2017 itu sekaligus ditetapkan sebagai hari jadinya keluarga Scorpio Tangerang,” lanjutnya.
Kegiatan bakti sosial itu pun menjadi salah satu program rutin yang dilakoni oleh komunitas kuda besi yang satu ini.
Selain itu, Keluarga Scorpio Tangerang juga sering mengadakan kegiatan touring serta Kopdar (Kopi Darat) dengan seluruh komunitas motor scorpio dari Jabodetabek.
Bermarkas di kawasan Cipondoh, Tangerang, dikatakan Ata bahwa komunitas ini tak memiliki persyaratan khusus untuk pecinta motor Scorpio yang ingin bergabung.
“Kita gak ada persyaratan-persyaratan tertentu, yang penting memiliki hobi di dunia Scorpio,” ucap Ata.
“Belum punya Scorpio pun enggak masalah, jadi kita bisa saling sharing saling bertukar informasi, yang paling penting nambah teman,” tutup pentolan Keluarga Scorpio Tangerang itu.