FP3 MotoGP Italia 2018: Sengitnya Marquez, Rossi, dan Lorenzo
FP3 MotoGP Italia 2018 telah usai digelar di Sirkuit Mugello, Sabtu (02/06/18). Jika kedua sesi sebelumnya dikuasai oleh pembalap Suzuki, Andrea Iannone, kini Marc Marquez mencatat waktu tercepat dengan 1 menit 46,439 detik.
Bahkan pembalap Repsol Honda itu memecahkan rekor lap tercepat di Sirkuit Mugello yang sebelumnya dipegang oleh Iannone pada 2015 silam.
1. Sesi Sengit
Jorge Lorenzo memimpin di awal sesi, tetapi tak lama langsung digantikan oleh Iannone yang tampil apik sejak sesi pertama kemarin.
Sesi langsung berjalan sengit saat Valentino Rossi mengambil alih waktu tercepat. Namun di menit-menit terakhir, Marc Marquez-lah yang bertahan di peringkat paling atas.
2. Vinales Gagal ke Q2
Marquez akhirnya catat waktu tercepat dengan 1 menit 46,439 detik. Di belakangnya, menyusul Rossi yang terpaut 0,336 detik. Lorenzo, Iannone, dan Johann Zarco pun menggenapi posisi lima besar.
Rekan setim Rossi di Yamaha, Maverick Vinales, hanya bercokol di posisi ke-14. Ia pun harus melewati sesi kualifikasi Q1.
3. Hasil Lengkap
Berikut hasil lengkap FP3 MotoGP Italia: