Salah Satu Tikungan di Sirkuit Jerez Akan Dinamai Dani Pedrosa
INDOSPORT.COM – Salah satu tikungan tajam di Sirkuit Jerez, markas MotoGP Spanyol, akan diganti namanya untuk menghomarti pembalap Dani Pedrosa yang baru saja pensiun.
Pedroza meraih podium Jerez hampir setiap tahun, terhitung dari 2005 hingga 2014, dan mendapatkan kemenangan balapan pertamanya di sirkuit tersebut di kelas 250cc pada tahun 2005, disusul dengan kemenangan MotoGP pada 2008, 2013, dan 2017.
Dengan berakhirnya karier pembalap tim Honda tersebut akhir tahun ini, MotoGP bersama dengan Wali Kota Jerez, Mamen Sanchez pun ingin mengabadikan kiprahnya dalam sejarah mereka.
“Jerez mengucapkan terima kasih atas momen-momen kebahagiaan yang tak terlupakan, kemenangan yang berani di sirkuit yang sangat Anda cintai ini,” kata Sanchez dilansir dari portal berita olahraga, crash.net.
“Dengan penghargaan ini (mengganti nama di tikungan keenam), kami memberikan kembali sebagian kecil dari apa yang sudah Anda (Pedrosa) berikan kepada kami,” lanjutnya.
Bagi Pedrosa, Jerez sendiri merupakan sirkuit favorit yang sangat ia kuasai. Dan dirinya merasa sangat terhormat karena namanya dipakai untuk salah satu tikungan mereka.
“Sungguh luar biasa memiliki sudut dengan nama saya di sirkuit yang menjadi salah satu favorit saya dari seluruh kejuaraan,” kata Pedrosa, pemenang grand prix 54 kali itu.
“Ini sirkuit yang selalu saya kuasai dengan baik dan saya merasa istimewa memiliki sudut nama saya di sini, sebagai kehormatan dengan pembalap hebat lainnya. Saya merasa kewalahan dan saya ingin berterima kasih kepada Anda untuk semua itu,” balas Pedrosa.
Ikuti Terus Berita MotoGP dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM