x

Jelang MotoGP 2019, Ducati Terkesan Atas Perkembangan Yamaha

Jumat, 22 Februari 2019 11:58 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pembalap Yamaha, Valentino Rossi.

INDOSPORT.COM - Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti mengaku terkesan dengan perkembangan yang dibuat Yamaha.

Akan tetapi, Paolo mengklaim jika dirinya tetap waspada terhadap pabrikan asal Iwata tersebut jelang perhelatan MotoGP 2019.

Dilansir dari laman berita olahraga Tuttomoriweb, Ciabatti mengatakan bahwa teknisi Yamaha bekerja keras dengan luar biasa hingga menghasilkan performa lebih kuat.

Baca Juga

"Teknisi Yamaha bekerja luar biasa. Yamaha akan menjadi jauh lebih kuat dibanding tahun lalu," ujarnya. 

Mengawali musim 2019, Ducati bertekad akan melakukan langkahnya secara sempurna. Mereka bakal mengambil keuntungan di MotoGP Qatar, lintasan di mana yang membawa hasil baik bagi Dovizioso dalam empat musim terakhir.

Selain itu, Ducati juga mengantongi modal apik dari tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang. Trek di Sepang biasanya menyulitkan untuk motor Desmosedici. Akan tetapi, pada tes tersebut Ducati tampil impresif.

Baca Juga

Para pembalap Ducati pun tampil membukukan catatan waktu lap yang mengesankan di Sepang. Dua pembalap Ducati, Dovizioso dan Danilo Petrucci, juga tampil memuaskan ketika menjalani simulasi balapan. Kedua modal tersebut akhirnya membuat Ducati bisa tersenyum menghadapi MotoGP 2019 mendatang.

Sebagai informasi, Yamaha sulit bersaing dengan Honda pada ajang juara dunia MotoGP 2018. Dikarenakan dua rider Movistar Yamaha, Valentino Rossi hanya menempati posisi ketiga, dan Maverick Vinales menghuni posisi keempat.

Baca Juga

Kedua pembalap Yamaha itu tak mampu menerobos persaingan antara Marc Marquez (Honda) dan Andrea Dovizioso (Ducati) yang tampil perkasa. Namun, Yamaha mulai berbenah serius pada musim 2019.

Penulis: Neneng Astrianti.

 Ikuti Terus Update MotoGP dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

MotoGPDucatiMovistar YamahaMotoGP 2019

Berita Terkini