x

Resmi Tambah 3 Seri Balapan, Inilah Revisi Kalender F1 2020

Sabtu, 25 Juli 2020 11:03 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Berikut revisi kalender terbaru kejuaraan Formula 1 (F1) 2020, usai resmi menambahkan tiga seri balapan yang berlangsung di Eropa.

INDOSPORT.COM – Berikut revisi kalender terbaru kejuaraan Formula 1 (F1) 2020, usai resmi menambahkan tiga seri balapan yang berlangsung di Eropa.

FIA resmi menambakan tiga seri balapan baru yakni GP Eifel di Sirkuit Nurburgring, GP Emilia Romagna di Sirkuit Imola, dan GP Portugal di Sirkuit Portimao.

GP Eifel sendiri akan berlangsung di Jerman pada 11 Oktober, sedangkan GP Portugal pada 25 Oktober, dan akan menjadi balapan F1 pertama di negeri tersebut sejak 1996 silam.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara GP Emilia Romagna bakal dihelat pada 1 November, untuk menggenapi tiga seri balapan di Italia setelah Monza dan Mugello yang juga hadir dalam kalender F1 2020.

Khusus untuk balapan yang berlangsung di Sirkuit Imola, rencananya acara tersebut akan lebih singkat, yakni dua hari saja. Pasalnya, F1 belum menyepakati format resminya, akan tetapi diperkirakan waktu untuk latihan bebas dan kualifikasi dipadatkan menjadi sehari, dan sisanya untuk balapan.

Masuknya tiga seri balapan baru itu sebagai ganti dari dibatalkannya empat seri balapan. Tiga seri balapan yang dibatalkan ialah Brasil, Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada, lantaran masih adanya ancaman pandemi virus corona Covid-19.

Baca Juga
Baca Juga

“Karena sifat pandemi virus corona yang tak pasti, restriksi lokal dan penting menjaga masyarakat dan rekan-rekan kami agar tetap aman, maka kami tidak memungkinkan menggelar balapan di Brasil, Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada pada musim ini,” tulis pernyataan F1.

Ini berarti, ada 11 seri balapan yang dibatalkan pada musim ini, sebelumnya GP Australia, Prancis, Monako, Belanda, Azerbaijan, Singapura, dan Jepang resmi ditiadakan karena imbas virus corona.

Sementara itu, total balapan dalam satu musim saat ini ada 13 seri balapan. Berikut revisi kalender dan jadwal F1 2020, yang masih bisa berubah sewaktu-waktu:

F1Formula 1Berita OlahragaBerita SportBerita F1Virus Corona

Berita Terkini