Yamaha SRT Ganti Sponsor, Andrea Dovizioso Langsung Merapat
INDOSPORT.COM - Pembalap asal Italia, Andrea Dovizioso bak ketiban durian runtuh lantaran mendapatkan tawaran menggiurkan usai Yamaha SRT mendapat sponsor baru.
Petronas yang selama ini menjadi sponsor Yamaha SRT diketahui telah mencabut dukungannya. Sebagai gantinya, Yamaha SRT akan diambil alih oleh investor baru asal Italia yakni sebuah brand minuman berenergi bernama WithU.
Setelah mendapat sponsor baru, SRT pun langsung memburu rider baru di bursa transfer MotoGP atay selly season di paro kedua musim 2021.
Mantan rider Ducati, Andrea Dovizioso digadang-gadang menjadi incaran utama Yamaha SRT. Mereka telah menjalin komunikasi untuk melanjutkan kerjasamanya.
Jika benar-benar terjadi, maka Andrea Dovizioso akan ketiban durian runtuh. Dilansir dari The Race, gaji Dovizioso ditengarai akan lebih besar dibanding rider SRT lainnya.
Sebelum tawaran menggiurkan itu datang, pembalap MotoGP berusia 35 tahun itu mengambil cuti panjang dari balapan akhir musim 2020.
Hal tersebut terjadi setelah Andrea Dovizioso berpisah dengan Ducati. Meski demikian, Dovizioso menyatakan bahwa dirinya masih menyimpan keinginan untuk kembali ke grid.
1. Bursa Transfer MotoGP Semakin Panas
Impian Andrea Dovizioso untuk kembali ke grid rupanya terwujud setelah Yamaha SRT memberikan tawaran yang pas. Kabar merapatnya Dovizioso ke SRT benar-benar meramaikan silly season di paro kedua musim MotoGP 2021.
Sebelumnya Yamaha juga sempat melepas Maverick Vinales yang telah membuat kesalahan fatal. Selain itu banyak juga isu terbaru yang muncul, termasuk kembalinya rider-rider lama.
Kursi kosong yang ditinggalkan oleh maverick Vinales untuk sementara akan diisi oleh pembalap veteran, Cal Crutvhlow. Ia diplot untuk MotoGP Inggris dan ada kemungkinan sampai akhir musim.