Link Streaming Race 1 WSBK Mandalika 2022: Toprak Razgatlioglu Siap Jegal Bautista Raih Gelar Juara
INDOSPORT.COM – Berikut link live streaming WSBK Mandalika 2022 hari ini, di mana Alvaro Bautista siap bersaing dengan Toprak Razgatlioglu demi kunci gelar juara dunia mulai pukul 12:30 WIB.
Seri balapan ke-11 WSBK Mandalika 2022, yang digelar di sirkuit Mandalika akan kembali menjalani rangkaian balap dari sesi FP3, Superpole dan Race 1 pada hari ini, Sabtu (12/11/22).
Rider andalan tim Pata Yamaha with Brixx WorldSBK, Toprak Razgatlioglu masih mendominasi usai meraih superpole, disusul oleh Jonathan Rea dan Andrea Locatelli.
Toprak Razgatlioglu sebelumnya sukses menjadi yang tercepat di FP1 dengan catatan waktu 1 menit 36,398 detik, lalu masih mendominasi meski turun ke P2 di belakang Alvaro Bautista yang tercepat di FP2.
Sementara di FP3, rider asal Turki itu kembali menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 32,294 detik. Maka Toprak Razgatlioglu bisa menjadi batu sandungan bagi Alvaro Bautista yang berpotensi menyegel gelar juara dunia di Race 1 WSBK Mandalika 2022.
Sebagaimana diketahui saat ini, Alvaro Bautista beradadi puncak klasemen WSBK 2022 dengan mengemas 507 poin.
Sementara Toprak Razgatliogu menyusul di posisi kedua dengan 425 poin (-82 poin) dan Jonathan Rea mengemas 409 poin (-98 poin).
Bautista bisa saja menyegel gelar juara dunia di WSBK Mandalika 2022 salah satunya dengan syarat raih podium pertama dan Toprak Razgatlioglu finis P8.
Tak hanya itu, Bautista memerlukan finis di P2 sementara Toprak Razgatlioglu finis di P13 agar bisa meraih gelar juara dunia semua syarat tersebut berlaku di race 1 WSBK Mandalika.
Maka persaingan antara Alvaro Bautista dan Toprak Razgatlioglu dipastikan berlangsung seru. Berikut link live streaming Race 1 WSBK Mandalika 2022:
1. Link Live Streaming Race 1 WSBK Mandalika 2022
Berikut link live streaming Race 1 WSBK Mandalika 2022 pada Sabtu (12/11/22) mulai pukul 12:30 WIB:
- Trans7 (Klik di sini)
Peringatan!
*) INDOSPORT.COM tak bertanggung jawab terhadap link (tautan) dan kualitas streaming (siaran).
*) Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan