Putus dari Pemain Timnas Indonesia, Vivi Novika Akui Bucin Banget dengan Merah Putih
Vivi Novika mengaku sangat mencintai Indonesia, bahkan sempat berlatih keras di bawah terik, agar bisa dilantik jadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka).
"Aku berlatih keras, sampai di setiap upacara, di mana pun aku bisa diletakin di posisi mana pun," curhat Vivi Novika lagi.
"Tapi yang kuambil selalu pengibar bendera dan di posisi bentang bendera, mengucap dengan lantang 'bendera siap'," imbuhnya.
"Benar-benar merinding, apalagi kalau melihat bendera-bendera yang sudah sobek tapi tetap dikibarkan," ujar Vivi.
Hanya saja, Vivi Novika harus berhenti sebagai Paskibraka, karena ada penyakit yang membatasi aktivitasnya, sehingga ia merindukan momentum setiap kali upacara.
"Dan setelah perjalanan panjang, aku memutuskan untuk tidak dilanjutkan lagi (jadi pengibar bendera) karena ada sakit yang berkali-kali membuatku hampir fatal."
"Semoga ada rezeki lebih kedepannya, buat survei Indonesia lebih dalam lagi," pungkas Vivi, mantan kekasih Alfeandra Dewangga.
Selain traveling, Vivi Novika saat ini juga mengisi waktu dengan menjajal profesi baru sebagai selebriti. Vivi kini ikut membintangi sejumlah series dan sinetron remaja.
Sebeluknya, Vivi Novika adalah salah satu selebgram yang populer karena bergabung di tim eSports. Vivi adalah pemain PUBG Mobile andalan tim Rex Regum Qeon (RRQ).
Vivi juga jago memainkan game eSports Mobile Legends. Sayangnya, pada akhir tahun 2021 lalu, mantan Dewangga itu memutuskan mundur dari dunia game.