x

Prilly Lulusan Terbaik, 4 Aktris Ini Juga Sosok Cantik dan Inspiratif

Selasa, 7 Desember 2021 22:41 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari

INDOSPORT.COM - Aktris cantik Indonesia, Prilly Latuconsina, tengah berbahagia usai menyelesaikan pendidikan tingginya dan menjalani wisuda.

Wisuda memang momen yang paling ditunggu-tunggu oleh para mahasiswa yang sudah bekerja keras untuk lulus dengan kemampuan terbaiknya.

Demikian pula dengan Prilly Latuconsina, yang tidak melupakan pendidikannya meski sudah sibuk sebagai seorang aktris.

Baca Juga
Baca Juga

“Rasanya baru kemarin saya memberi tahu orang tua bahwa saya ingin kuliah dan bekerja secara bersamaan,

“Saya berjanji kepada mereka dan diri saya sendiri bahwa saya akan menyeimbangkan antara pendidikan, karier di industri hiburan, dan bisnis saya,” tulis Prilly.

“Saya yakin itu adalah perjalanan bak roller coaster, tantangan demi tantangan, banyak malam dilalui tanpa tidur, hari-hari yang sibuk, tetesan darah dan air mata, dan ada saat-saat ketika saya merasa ingin menyerah.”

Walaupun menjalani hari-hari yang sulit, apalagi harus menyeimbangkan banyak hal sembari tetap dituntut untuk fokus, Prilly bisa kuat lantaran selalu ingat dengan tujuan, cita-cita, dan komitmennya.

Baca Juga
Baca Juga

Pada akhirnya, ia pun membuktikan dengan prestasi, meski harus kuliah di tengah-tengah jadwal syutingnya yang seabrek. Gelar wisudawan terbaik pun berhasil digondolnya.

Prilly Latuconsina adalah salah satu aktris yang menyelesaikan pendidikan tingginya dengan catatan yang apik. Cantik dan pintar tentu dua kombinasi hebat yang akan membuat seorang wanita terlihat lebih bersinar.

Nah, berikut beberapa aktris cantik Indonesia maupun dunia yang dikenal inspiratif untuk urusan pendidikan. Siapa saja?


1. Para Aktris Cantik dan Inspiratif

Maudy Ayunda.

Maudy Ayunda

Rasanya tidak lengkap jika membicarakan pendidikan tanpa menyebut sosok yang satu ini. Ya, dikenal sangat suka belajar, Maudy Ayunda pun tidak tanggung-tanggung dalam menimba ilmu di manapun ia berada.

Namun jika berbicara tentang pendidikan formal, CV Maudy Ayunda memang bisa dibilang mentereng. Bahkan, ia sempat galau ketika harus memilih ke mana akan melanjutkan studi S2-nya.

Pilihannya pun tidak main-main, antara Harvard atau Stanford. Sampai akhirnya, ia memilih Stanford dan mengantongi double degree M.A (Master of Arts) dan M.B.A. (Master of Business Administration).

Sebelumnya, pelantun lagu “Perahu Kertas” ini menyelesaikan S1-nya di Universitas Oxford jurusan Philosophy, Politics and Economics.

Emma Watson

Tidak berbeda jauh dengan karakternya di Harry Potter, Emma Watson mungkin sudah ditakdirkan menjadi Hermione Granger yang sangat suka belajar.

Di kehidupan nyata, aktris cantik yang juga memerankan karakter Belle di Beauty and the Beast ini juga dikenal pintar secara akademis. Ia menamatkan pendidikan tinggi di Universitas Brown jurusan Sastra Inggris.

Sembari kuliah di salah satu kampus Ivy League ini, Emma Watson juga sempat menimba ilmu selama satu tahun di Universitas Oxford sebagai visiting student.

Dian Sastrowardoyo

Nama selanjutnya tentu sudah tidak asing lagi di telinga pencinta film Tanah Air. Bintang Ada Apa dengan Cinta ini juga sangat dekat dan concern dengan dunia pendidikan.

Kuliah di Universitas Indonesia, Dian Sastro awalnya mengambil jurusan hukum namun kemudian pindah mempelajari filsafat. Setelah itu, ia pun meraih gelar masternya di manajemen keuangan.

Cinta Laura

Dikenal sebagai lulusan Universitas Columbia di Amerika Serikat dengan IPK yang nyaris sempurna. Prestasi Cinta di bidang akademik pun juga diimbangi dengan kariernya dalam berakting dan bernyanyi.

Cinta LauraArtis IndonesiaDian SastrowardoyoPrilly LatuconsinaMaudy AyundaBerita Ragam

Berita Terkini