Pada set pertama, pasangan Korea, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong tampil lebih mendominasi. Kevin/Markus yang terlihat tak sabar beberapa kali melakukan kesalahan dan justru semakin membuat mereka terpuruk.
Kevin/Markus pun harus mengakui keunggulan lawan pada set pertama dengan skor 21-15.
Pada set kedua, wakil Indonesia tampil lebih percaya diri. Sempat tertinggal 6-11, Kevin/Markus berhasil bangkit dan mengejar.
Kevin/Markus gagal mengatasi permainan Lee Yong Dae/Yoo Yeon.
Perlahan keduanya mengumpulkan poin dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 11-11. Kejar mengejar angka terus terjadi dari 12-12, 13-13, 14-14, lalu 15-15.
Sayang upaya Kevin/Markus tak bisa merubah keadaan. Mereka harus mengakhiri laga dengan skor penutup 21-15, 21-19.
Masih di partai ganda putra, Akbar Bintang Cahyono/Angger Sudrajat juga tersingkir di babak kedua. Akbar/Angger dikalahkan pasangan China, Chai Biao/Hong Wei dengan skor 21-9, 21-15.