Hendra/Ahsan langsung menekan pertahanan Hung Ling/Chi Lin sejak set pertama. Hasilnya, ganda putra terbaik Indonesia tersebut berhasil merebut set pertama dengan skor 21-11.
Pada set kedua, Hendra/Ahsan mendapatkan perlawanan sengit dari ganda Taiwan tersebut. Akhirnya, Hendra/Ahsan menyerah dengan skor 16-21.
Pertarungan sengit juga terjadi di set ketiga. Namun, Hendra/Ahsan akhirnya berhasil memastikan kemenangan dengan skor 21-17.
Pada babak berikutnya, Hendra/Ahsan akan berhadapan dengan ganda dari China, Huang Kaixiang/Wang Yilyu.
Praktis, Hendra/Ahsan menjadi satu-satunya wakil Indonesia di ajang Jepang Terbuka 2016, setelah Sony Dwi Kuncoro dan Tommy Sugiarto tumbang.