Djarum Superliga Badminton 2017

Tampil Solid Tanpa Pemain Asing, Tim Putri Mutiara Cardinal Rengkuh Juara

Sabtu, 25 Februari 2017 14:43 WIB
Editor: Gema Trisna Yudha
© Djarum Superliga Badminton 2017
Tim putri Mutiara Cardinal Bandung. Copyright: © Djarum Superliga Badminton 2017
Tim putri Mutiara Cardinal Bandung.

Tim putri Mutiara Cardinal berhasil meraih gelar juara Djarum Superliga Badminton 2017. Klub asal Bandung ini menang 0-3 saat menghadapi Berkat Abadi di babak final.

Sukses Mutiara terasa lebih spesial mengingat mereka tampil solid dengan dukungan para pemain lokal. Penampilan bagus dua pemain tunggal Mutiara, Hanna Ramadini dan Gregoria Mariska, juga mengembuskan harapan bagi peningkatan performa tunggal putri nasional.

Berlaga di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Hanna Ramadini berhasil mengalahkan Zhang Beiwen dengan skor 15-21 dan 10-21. Zhang saat ini menduduki peringkat 14 dunia, sementara Hanna berada di ranking 32.


Hanna Ramadini mengalahkan Zhang Beiwen di babak final.

Sementara itu, Gregoria Mariska mengalahkan Yip Pui Yin yang saat ini berada di ranking 27 dunia versi badan bulutangkis dunia, BWF. Sementara Gregoria menduduki peringkat 84.

Selain itu, satu angka lagi untuk kemenangan Mutiara disumbang oleh ganda pertama, Yulfira Barkah/Tiara Rosalia Nuraidah yang menghadapi Rizki Amelia/Greysia Polii. Yulfira/Tiara menang dengan skor 15-21 dan 14-21.

Kemenangan ini menjadi rekor bagi Mutiara, sebab sebelumnya mereka bahkan tak pernah lolos ke babak final.