Pemain ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir, mengaku sempat tergelitik akan dukungan yang suporter berikan. Bahkan dia mengaku menjadi terpecut akan celetukan para suporter.
Liliyana Natsir bersama Tontowi Ahmad harus berjuang keras untuk melaju ke babak kedua Indonesia Open 2017. Owi/Butet harus melalui pertarungan tiga game atas wakil Korea Selatan, Kim Dukyoung/Ayane Kurihara.
Owi/Butet harus melalui pertarungan tiga game 19-21, 21-19, 21-18. Berhasil meraih kemenangan, ada satu hal yang membuat Butet tergelitik. Di mana suara dukungan suporter yang membuat dia sedikit tersenyum.
Hal ini tak lepas dari dekatnya jarak antara penonton dan lapangan, sehingga suara kecil pun terdengar oleh pemain.
Baca juga: |
---|
"Sebetulnya main di sini (JCC) sama di Istora sama saja. Tapi di sini karena kecil, jadi suara penonton kedengaran banget," ucap Butet saat ditemui selepas laga, Selasa (13/06/17).
Ada satu celetukan suporter yang membuat Butet sedikit terkejut. Di mana celetukan soal tiket yang membuat dirinya tergelitik.
"Ada yang bilang, 'tiket murah nih kalau Owi/Butet kalah' itu ada yang teriak seperti itu. Bukan bikin gak fokus tapi karena dekat sekali jadi terdengar jelas," tutup dia.
Memang dalam perhelatan kali ini tiket dijual dengan harga 75 ribu rupiah untuk harga termurah. Sementara untuk termahal dijual dengan harga 150 ribu rupiah.