4.9K
Ini Ungkapan Fajar/Rian Usai Kalahkan Hendra/Ahsan dan Melaju ke Final
© Humas PBSI
Fakta Lain
Pertemuan antara Fajar/Rian dengan Hendra/Ahsan menjadi laga pertama bagi keduanya, dimana pasangan berjuluk "New Kids On The Block" tersebut berhasil benamkan seniornya di pelatnas.
“Pasti seneng banget bisa mengalahkan pasangan juara dunia, kami tidak menyangka juga bisa menang dua game langsung. Kami sempat ketinggalan tapi kami hanya memikirkan pokoknya main saja, kalau ketinggalan jangan sampai jauh, ternyata bisa mengejar,” kata Fajar yang bersama Rian menjadi juara di Malaysia Masters 2018.
Dengan pencapaian ini, Fajar/Rian berhasil menembus dalam jajaran 10 besar ranking dunia ganda putra.