Gelaran Piala Thomas dan Uber 2018 sudah semakin dekat. Setelah dilakukan drawing beberapa waktu lalu, hari ini jadwal lengkap Piala Thomas dan Uber telah diumumkan.
Tim Thomas Merah Putih akan memulai perjuangan merebut gelar yang terakhir diraih pada tahun 2002 lalu, 20 Mei mendatang melawan Kanada. Sedangkan Tim Uber Indonesia akan memulai perjuangan pada 21 Mei melawan Malaysia.
Demi meraih gelar bergengsi tersebut, Indonesia diperkirakan akan menurunkan para penggawa terbaiknya.
"Kami membuka kesempatan bagi semua untuk menjadi bagian tim Piala Thomas dan Uber, yang penting pokoknya untuk Indonesia," kata Susy Susanti dalam rilis yang diterima INDOSPORT.
- Catat! Jadwal Indonesia di Piala Thomas dan Uber 2018
- Skuat Indonesia Saat Juara Piala Thomas 2002, Begini Nasibnya Sekarang
- Hasil Lengkap Wakil Indonesia di Turnamen China Masters 2018
- Ricky/Debby Batal Tampil di China Masters 2018, Ini Kata Pelatih
- Kevin/Marcus Masih Pimpin Daftar Penghasilan Tertinggi Tahun Ini
PBSI sudah memilih 32 atlet yang masuk nominasi, akan dipilih 20 atlet untuk mengisi 10 slot tim Piala Thomas dan 10 slot tim Piala Uber.
Berikut ini INDOSPORT mencoba menerka-nerka skuat Indonesia di Piala Thomas dan Uber 2018.