Rafael Nadal akhirnya berhasil menorehkan rekor kemenangan 50 set beruntun ketika mengalahkan Diego Schwartzman 6-3, 6-4 di putaran ketiga Madrid Terbuka pada Kamis (10/05/18) waktu setempat.
Kemenangan itu memecahkan rekor milik John McEnroe yang menorehkan kemenangan 49 set berturut-turut pada tahun pada 1984. Rekor ini sebelumnya belum pernah terpecahkan dan bertahan selama 34 tahun.