INDOSPORT.COM - Bulutangkis menjadi salah satu cabang andalan Indonesia untuk mendulang medali emas. Berikut ini skuat Indonesia di cabor bulutangkis Asian Games 2018.
Kontingen Indonesia sebentar lagi akan berjuang di pesta olahraga Asian Games 2018. Salah satu cabang olahraga yang akan diikuti dan menjadi andalan untuk meraih medali emas adalah cabor bulutangkis.
Dan 20 pebulutangkis terbaik telah dipilih untuk mengisi skuat tim bulutangkis Indonesia di Asian Games 2018. Tak banyak kejutan dalam skuat Asian Games 2018.
Pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon akan menjadi andalan baik di nomor beregu putra atau nomor perorangan ganda putra. Duo Minions akan menjadi tulang punggung dari skuat yang dilatih oleh Herry Iman Piengardi.
Cabor bulutangkis Asian Games 2018 sendiri akan digelar pada 19-28 Agustus 2018. 19-22 Agustus 2018, dua medali emas akan diperebutkan di nomor beregu. Selanjutnya 23-28 Agustus 2018 lima medali di nomor perorangan akan diperebutkan.