Kalahkan Chen Long, Ginting Jadi Sorotan Media Asing

Senin, 27 Agustus 2018 11:24 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Anthony Sinisuka Ginting dan Chen Long. Copyright: © Getty Images
Anthony Sinisuka Ginting dan Chen Long.

INDOSPORT.COM - Keberhasilan Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan pebulutangkis China, Chen Long dalam perempatfinal Asian Games 2018 mendapat sorotan dari salah satu media asing.

Situs berita terkemuka Asia, Channel News Asia menyebut Ginting kembali tampil memukai di lapangan setelah kemengan mengejutkan atas juara bertahan Olimpiade Rio, kemarin.

Ginting mengalahkan Chen Long dua set langsung dengan skor 21-19, 21-11. Hasil ini memastikan Ginting  untuk melaju ke semifinal dan menjamin Indonesia akan  meraih medali di nomor tunggal putra.

Pemain 21 tahun ini banyak mendapat pujian ketika mengalahkan wakit dari Jepang, Kento Momota pada Sabtu (25/08/18). Ia akan menghadapi pemain Taiwan, Chou Tien Chen, di babak selanjutknya.

Ginting sendiri mencatatkan rekor pribadi pasca mengalahkan Chen Long. Ia adalah pemain Indonesia pertama yang mengalahkan pebulutangkis nomor 7 dunia itu sebanyak 4 kali.

© channelnewsasia
Anthony Sinisuka Ginting pebulutangkis Indonesia. Copyright: channelnewsasiaPemberitaan media asing terkait kemenangan Anthony Ginting atas Chen Long.

Wakil Indonesia lainnya, Jonatan Christie juga lolos ke semifinal dan akan berhadapan dengan pemain Jepang, Kenta Nishimoto.

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Olahraga Asian Games 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT.