INDOSPORT.COM - Pebulutangkis Indonesia, Liliyana Natsir secara resmi telah berpamitan atau mengakhiri kariernya di Indonesia Masters 2019, Minggu (27/01/19) di Istora Senayan, Jakarta. Pasangan Tontowi Ahmad di ganda campuran itu pun diberikan penghargaan khusus berupa perayaan sebelum partai final.
Dalam kesempatan tersebut hadir juga Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi yang menyatakan sangat kagum dengan prestasi yang telah ditorehkan Butet (sapaan Liliyana). Cak Imam berterima kasih atas semua yang telah dilakukan Butet demi mengharumkan nama bangsa lewat bulutangkis.
Menurut Menpora, Butet adalah legenda, dan apapun hasil final hari ini melawan pasangan China Zheng Ziwei/Huang Yaqiong tidak berpengaruh banyak. Butet disebut telah tampil luar biasa dan menorehkan tinta emas bagi Indonesia.
"Apa pun yang terjadi dengan hasilnya Butet tetap tampil luar biasa. Terima kasih atas segalanya, apa yang engkau berikan untuk Indonesia," katanya.
"Sampai sekarang emas Olimpiade (2016) jadi momen favorit saya sejak jadi Menpora," imbuh Imam Nahrawi.