5 Rekor Smash Bulutangkis Terkencang di Dunia, Ada Indonesia?

Kamis, 21 Maret 2019 19:05 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:
5. Parupalli Kashyap - 401 km per jam

Selama puncak kariernya, Parupalli Kashyap merupakan pemain andalan negara India di sektor tunggal putra. Ia mampu memberikan perlawanan sengit kepada nama-nama besar di dunia olahraga tepok bulu angsa.

Salah satu penampilan terbaik Kashyap adalah menjadi pebulutangkis India pertama yang mencapai perempatfinal di Olimpade pada 2012. 

Sayangnya, gelaran Japan Open 2015 menjadi penampilan terakhir Kashyap. Namun turnamen tersebut juga menjadi pencapaian terbaik pebulutangkis berusia 33 tahun itu. Kashyap mampu membuat smash terkencang dengan catatan 401 kilometer per jam.

4. Viktor Axelsen - 404 km per jam

Viktor Axelsen yang pernah juara dunia BWF 2017 ini memiliki smash yang mematikan, dan kerap mengajak lawannya untuk memainkan reli panjang. 

Salah satu turnamen yang paling berkesan bagi Axelsen tentu di Japan Open 2015. Saat itu, Axelsen mampu menorehkan catatan smash mematikan dengan kecepatan mencapai 404 kilometer per jam.