INDOSPORT.COM – Pebulutangkis asal Malaysia, Lee Chong Wei, harus absen pada kejuaraan Malaysia Open 2019 di Malaysia. Dia menyebut satu sosok yang ia jagokan menjuarai nomor tunggal putra dan itu bukan tumpuan Indonesia, Jonatan Christie.
Alih-alih mendukung rekan senegaranya, Le Chong Wei bahkan lebih memilih sang rival abadi, Lin Dan, untuk menjadi kampiun kategori tunggal putra Malaysia Open 2019. Kenapa?
Hal ini sang legenda lontarkan melalui akun Instagram-nya. Lee Chong Wei menyatakan bahwa ia merasa tertantang dengan pernyataan Lin Dan usai mengalahkan unggulan ketiga, Chou Tien Chen, di nomor tunggal putra.
Lin Dan menyatakan bahwa ia belum akan memutuskan pensiun jika Lee Chong Wei masih aktif bermain. Pernyataan ini membuat Lee Chong Wei makin bersemangat untuk memulihkan kondisinya agar dapat comeback secepat mungkin.
Meski begitu, Lee Chong Wei juga menyatakan bahwa turnamen Olimpiade Tokyo 2020 mungkin akan menjadi partisipasinya dalam dunia bulutangkis. Dia berharap dapat bertarung melawan Lin Dan pada Olimpiade mendatang.
Pada Malaysia Open 2019, Lee Chong Wei harus absen karena sedang dalam proses penyembuhan pasca operasi kanker hidung. Sebelumnya, ia dijadwalkan akan comeback pada turnamen yang telah ia menangi sebanyak 12 kali.
Sementara itu, tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie alias Jojo, menyingkirkan Kento Momota di babak kedua Malaysia Open 2019 dengan dua set langsung 22-20, 21-15.
Penulis : Zulfikar Pamungkas
Ikuti Berita Badminton dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM.