INDOSPORT.COM – Indonesia mendapat kehormatan untuk melakukan laga pembuka Piala Sudirman 2019 menghadapi Inggris pada hari ini, Minggu (19/05/19). Laga perdana menjadi milik ganda putra terbaik dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang langsung membantai Marcus Ellis/Chris Langridge.
Tanpa kesulitan berarti, Kevin/Marcus berhasil menumbangkan ganda putra Inggrus itu dengan skor telak 21-9 dan 21-18.
Sejak awal Kevin/Marcus sudah bermain menekan, mengingat keduanya sudah unggul head to head dalam tiga pertemuan sebelumnya. Skor dibuka dengan keunggulan 7-2 atas Ellis/Langridge, sebelum kedua pasangan turun minum saat skor 11-5.
Ganda putra Inggris nampak kesulitan mengatasi perlawanan cepat dari Kevin/Marcus, dan semakin tertinggal saat skor mencapai 18-8, sebelum set pertama ditutup dengan skor telak 21-9.
Memasuki set kedua, ganda putra Indonesia mulai main melunak dan memberikan keunggulan terlebih dahulu untuk lawan. Sempat tertinggal 1-3, Kevin/Marcus lantas mengimbangi di angka 6-6, sebelum akhirnya tak memberi kesempatan bagi Ellis/Langridge untuk meraih poin dan kedudukan terbalik menjadi 9-6.
Laga kemudian berlanjut dengan sengit dan pasangan Inggris masih menjaga jarak saat turun minum dengan skor tipis 11-10. Namun pertahanan dari Marcus selalu menyulitkan Langridge hingga skor selalu menjadi milik Indnonesia dan semakin unggul di angka 15-11.
Dua wakil Inggris semakin tertekan dan berupaya meningkatkan konsentrasi, namun hanya mampu menjaga jarak di angka 18-17 dengan memanfaatkan sejumlah error dari Marcus Gideon dan satu angka dari kegagalan Kevin Sanjaya.
Kevin langsung meningkatkan tensi permainan dan kecepatannya tak mampu diantisipasi dua wakil Inggris. Set kedua ditutup dengan smash mematikan dari ‘si tangan petir’ dan skor tipis 21-18.
Dengan demikian, Indonesia berhasil meraih poin perdana sekaligus kemenangan perdana di Piala Sudirman 2019. Setelah ini masih akan ada laga dari tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung menghadapi Abigail Holden.
Pesta Pembukaan Liga 1 Indonesia yang Tertunda
Ikuti Terus Update Informasi Seputar Piala Sudirman 2019 Hanya di INDOSPORT.COM.