INDOSPORT.COM - Indonesia sukses mengirimkan lima wakilnya ke final Malaysia Internasional Series 2019. Dalam babak semifinal yang berlangsung Sabtu (22/06/19) kemarin, lima dari tujuh wakil Indonesia meraih kemenangan.
Tiket final pertama diraih oleh ganda campuran Amri Syahnawi/Pia Zebadiah Bernadet yang mengalahkan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Tan Pearly Koong Le.
Lalu Sri Fatmawati juga mengikuti langkah Amri/Pia usai menundukkan Kisona Selvaduray dalam babak rubber game dengan skor akhir 21-11, 15-21 dan 25-23.
Langkah Fatmawati pun sukses diikuti oleh pasangan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang berhasil menundukkan unggulan pertama asal Malaysia, Chen Tang Jie/Chia Wei Jie, dengan skor akhir 20-22, 21-17, 21-17.
Indonesia pun berhasil memastikan gelar di ganda campuran, setelah pasangan Andika Ramadiansyah/Bunga Fitriani Romadhini berhasil melenggang ke babak final usai menundukkan Hoo Pang Ron/Cheah Yee See dalam pertarungan sengit rubber game dengan skor akhir 12-21, 21-19, 21-18.
Wakil Indonesia terakhir yang memastikan tiket ke babak final adalah pasangan ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto yang berhasil mengalahkan Anna Ching Yik Cheong/Lim Chiew Sien dengan skor akhir 14-21, 21-12, 21-17.
Jadwal final Malaysia Internasional Series 2019, Minggu (23/06/19) yang dimulai pukul 15.30 WIB.
Amri Syahnawi/Pia Zebadiah Bernadet vs Andika Ramadiansyah/Bunga Fitriani Romadhini
Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto vs Tan Pearly Koong Le/Muralitharan Thinaah
Eoon Qi Xuan vs Sri Fatmawati
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Low Hang Yee/NG Eng Cheong