Bertemu Wakil China di Indonesia Open 2019, Ini Target Rizki/Della

Selasa, 16 Juli 2019 17:06 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Humas PBSI
Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris. Copyright: © Humas PBSI
Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris.

INDOSPORT.COM - Pasangan ganda putri, Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris memasang target ini saat bertemu dengan wakil Chinga, Li Wenmei/Zheng Yu di babak pertama Indonesia Open 2019.

Pertemuan mereka dengan ganda putri pelapis tersebut akan berlangsung pada Rabu (17/07/19) besok hari. Ini merupakan pertemuan pertama kedua pasangan.

Tetapi, ketika berpasangan dengan Ni Ketut Mahadewi Istarani, Rizki sudah pernah bertemu satu kali dengan pasangan
Li/Zheng di SaarLorLux Open 2018 dan memenangkan pertandingan dengan skor akhir 22-20, 21-19.

"Saya pernah satu kali berhadapan dengan mereka saat berpasangan dengan Ketut. Li/Zheng punya kekuatan di serangan dan power pukulannya kencang," ujar Rizki.

Della mengakui bahwa mereka harus menjaga fokus sejak awal pertandingan dan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik mereka.

"Kami sudah mengantisipasi kalau lawan telah mempelajari cara main kami, harus fokus sejak awal dan bermain sebaik mungkin," ujar Della.

Walaupun tidak memasang target khusus di Indonesia Open 2019, tetapi ganda putri Indonesia tersebut mengakui kalau mereka ingin melangkah sejauh mungkin karena poin di turnamen Super 1000 ini sangat berpengaruh dalam perjalanan mereka merebut tiket Olimpiade Tokyo 2020.

"Kalau melihat hasil di beberapa turnamen, memang mustahil untuk kami bisa mengejar poin ke olimpiade, tetapi selama masih ada kesempatan, kami akan terus mencoba," lanjut Della.

"Turnamen ini juga poinnya besar, kami berharap bisa melangkah sejauh mungkin," pungkas Della.

Sejauh ini pasangan Greysia Polii/Apriyani dan Tiara Rosalia Nuraidah/Nadya Melati telah memastikan tempat mereka di babak kedua Indonesia Open 2019.