INDOSPORT. COM - Anthony Sinisuka Ginting, pebulutangkis Indonesia ini gagal memertahankan gelar juaranya di nomor tunggal putra di China Open 2019.
Pada hari Minggu (22/09/19) siang, Ginting bertanding kontra wakil Jepang, Kento Momota dalam laga final China Open 2019. Laga dilangsungkan di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium.
Set pertama awalnya tak dimulai baik oleh Ginting. Dua kesalahan beruntun dilakukannya dan membuat Ginting tertinggal 0-2 di awal laga.
Namun Ginting perlahan bisa menemukan sentuhan terbaiknya lagi. Alhasil, skor pertandingan mulai berjalan ketat, hingga ginting unggul 11-10.
Papan skor terus dihiasi kejar mengejar angka. Ginting akhirnya bisa keluar dari tekanan dan menutup set pertama dengan kemenangan 21-19.
Memasuki set kedua, jalannya pertandingan Ginting vs Momota tak banyak mengalami perubahan. Skor ketat masih terjadi di awal-awal laga.
Akan tetapi, Ginting nampak mulai kesulitan meladeni perlawanan Momota. Interval pertama set kedua Ginting harus tertinggal empat angka, 7-11.
Permainan Ginting tak kunjung membaik hingga set kedua berakhir. Ginting akhirnya kalah 17-21 dan harus melanjutkan pertandingan menuju set ketiga.
Berlanjut ke set ketiga, Ginting masih saja kesulitan meladeni permainan menyerang dari Momota. Buktinya, Ginting harus mengakui keunggulan Momota dengan skor 21-19.
Kekalahan tersebut lantas membuat Ginting gagal memertahankan statusnya sebagai raja di ajang China Open. Tahun lalu Ginting memang merupakan pebulutangkis yang keluar sebagai juara ajang China Open 2018.