INDOSPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses mengalahkan wakil Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di babak pertama French Open 2019, Kamis (24/10/19) dini hari WIB.
Bertanding di Stade de Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Ahsan Hendra sempat mengalami kesulitan di awal pertandingan. Sempat unggul 11-8 di interval pertama, Ahsan/Hendra lengah dan membuat mereka kalah di set pertama dengan skor 12-21.
Pada gim kedua, Ahsan/Hendra berusaha mengurangi kesalahan seperti di set pertama. Sempat unggul 8-4 dan disamakan menjadi 18-18, Ahsan/Hendra sukses memaksa terjadinya rubber game dengan kemenangan 21-19.
Pada gim penentuan, kedua pasangan pemain terlibat aksi saling bergantian mencetak poin. Ahsan/Hendra unggul 11-7 di interval. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi berusaha mengejar skor ketertinggalan sampai 14-13, namun permainan matang Ahsan/Hendra membuat mereka mengunci kemenangan dengan skor 21-19.
Hasil ini membuat Ahsan/Hendra berhak melenggang ke babak kedua French Open 2019 dan akan bertemu pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, Kamis (24/10/19).
Selain Ahsan/Hendra, beberapa wakil Indonesia juga memastikan tiket ke babak kedua pada hari kedua French Open 2019, seperti Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Fitriani, dan Jonatan Christie. Sementara Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow dan Gregoria Mariska Tunjung harus angkat koper terlebih dahulu.