INDOSPORT.COM - Sebanyak 23 dari 27 gelaran BWF World Tour yang berlangsung tahun ini sudah selesai diselenggarakan. Bagaimanakah posisi Indonesia di klasemen sementara perolehan gelar usai turnamen bulu tangkis Fuzhou China Open 2019?
Perhelatan BWF World Tour 2019 sudah menggelar 23 kompetisi di kelas Super 300, Super 500, dan Super 1000 sejak Januari lalu.
Turnamen BWF World Tour 2019 dibuka oleh kompetisi Thailand Masters, dan terkini adalah kompetisi Fuzhou China Open yang baru berakhir pada Minggu (10/11/19) kemarin.
Di kompetisi Fuzhou China Open 2019, Indonesia hanya berhasil meraih satu gelar melalui pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon yang sukses mempertahankan gelar empat kali beruntun.
Dengan hasil di Fuzhou China Open dan jelang bergulirnya Hong Kong Open 2019, maka secara otomatis membuat Indonesia sudah mentok di peringkat ketiga dengan 25 gelar, tetapi sukses menyamai jumlah gelar yang diraih Jepang meskipun hanya kalah dari jumlah koleksi gelar Super 1000.
Sedangkan China masih tertahan di peringkat pertama dengan 41 gelar yang telah diraih oleh wakil Negeri Tirai Bambu di 23 turnamen BWF World Tour di sepanjang tahun 2019.
Chinese Taipei sudah mentok di peringkat keempat dengan 13 gelar dan Spanyol di peringkat kelima dengan satu gelar. Posisi ini akan terus seperti ini hingga akhir tahun 2019 nanti.
Selengkapnya, berikut daftar sejumlah peraih gelar untuk Indonesia di ajang BWF World Tour 2019:
Negara | Super 1000 | Super 750 | Super 500 | Super 300 | Super 300 | Total |
---|---|---|---|---|---|---|
China | 6 | 8 | 5 | 8 | 14 | 41 |
Jepang | 4 | 5 | 8 | 5 | 3 | 25 |
Indonesia | 3 | 6 | 4 | 5 | 7 | 25 |
Chinese Taipei | 1 | 2 | 3 | 4 | 3 | 13 |
Spanyol | 1 | 1 |
Super 1000:
1. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (All England)
2. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia Open)
3. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (China Open)
Super 750:
1. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Japan Open,Denmark Open, French Open, Fuzhou China Open)
2. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Denmark Open, French Open)
Super 500:
1. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Malaysia Masters, Indonesia Masters)
2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (India Open)
3. Fajar Alfian/M.Rian Ardianto (Korea Open)
Super 300:
1. Fitriani (Thailand Masters)
2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Swiss Open)
3. Jonatan Christie (New Zealand Open)
4. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (New Zealand Open)
5. Jonatan Christie (Australian Open)