INDOSPORT.COM - Media Malaysia, The Star, sangat bangga bahwa pasangan ganda campuran mereka, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, sukses menumbangkan wakil Indonesia, Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso, di kompetisi bulutangkis Indonesia Masters 2020.
Pada Selasa, 14 Januari 2020, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing memang menghadapi wakil Indonesia yang bernama Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso di babak pertama Indonesia Masters 2020. Dalam laga tersebut, Malaysia sukses menang dengan skor 21-14 dan 21-12.
Dengan prestasi tersebut, mereka berhak untuk melaju ke babak dua. Meski demikian, lawan mereka di babak tersebut masih menunggu hasil dari pertandingan babak pertama antara Joshua Hurlburt-Yu/Josephine Yuenling Wu dari Kanada yang akan menghadapi Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika dari Indonesia.
Sukses ke babak kedua melalui kemenangan telak, media Malaysia yang bernama The Star langsung sesumbar. Mereka menulis bahwa Kian Meng/Pei Jing berhasil membalas dendam atas kekalahan memalukan dari Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet dari Indonesia di Malaysia Masters 2020 beberapa waktu yang lalu.
"Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing, berhasil membalas kekalahan minggu lalu dan melaju ke babak dua Indonesia Masters. Pasangan peringkat 14 dunia itu dengan mudah mengalahkan pasangan peringkat 43, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso 21-14, 21-12 dalam 30 menit saja," tulis mereka.
"Kian Meng/Pei Jing memang bertekad untuk tampil gemilang di Jakarta minggu ini dan juga kembali memperjuangkan kualifikasi Olimpiade Tokyo. Dengan sekarang menempati posisi ke-16, mereka akan berpacu dengan waktu untuk naik ke delapan besar di peringkat Race to Tokyo," lanjut mereka.
"Ranking tujuh saat ini, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying dan ranking 10, Goh Soon Huat/Shevon Lai masih lebih unggul dari posisi mereka. Malaysia berpotensi bisa mengirim sebanyak dua wakil jika kedua pasangan itu bisa mendapatkan posisi delapan besar," tutup mereka.
Dari keterangan di laman portal berita olahraga The Star tersebut, bisa disimpulkan bahwa pihak Malaysia sangat bangga bahwa Kian Meng/Pei Jing berhasil melaju ke babak dua kompetisi Indonesia Masters 2020 dengan menumbangkan Adnan/Mychelle. Namun, jangan lupa bahwa Indonesia juga masih punya wakil di ganda campuran seperti Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu, dan lain-lain.