INDOSPORT.COM - Pebulutangkis Malaysia, Lee Zii Jia mengaku belum puas meskipun berhasil mendekati dua wakil Indonesia di ranking BWF.
Usai mencapai babak semifinal Kejuaraan All England 2020, pebulutangkis Lee Zii Jia diketahui berhasil menembus ranking 10 besar dunia berdasarkan update ranking BWF terbaru per Selasa (17/03/20) kemarin.
Kendati sudah berhasil menembus ranking 10 besar dunia BWF dan mulai membayangi Jonatan Christie di peringkat ketujuh dan Anthony Ginting di peringkat kelima,pebulutangkis Lee Zii Jia mengaku belum puas.
"Akhirnya menembus top 10 dunia, tetap rendah hati dan tetap lapar gelar dan hal lainnya akan segera datang," tulisnya.
Pebulutangkis Lee Zii Jia memang berhasil tampil impressif di penampilan perdananya pada Kejuaraan All England 2020 setidaknya ia berhasil mencapai babak semifinal dan melakukan lebih baik dari Anthony Ginting dan Jonatan Christie.
Diunggulkan meraih gelar, pebulutangkis Anthony Ginting nyatanya tidak cukup siap mentalnya untuk meraih gelar di All England 2020 setelah pebulutangkis Kento Momota absen.
Demikian juga dengan pebulutangkis Jonatan Christie yang dikalahkan oleh Lee Zii Jia di babak pertama All England 2020 dan mengaku kalau performanya di Badminton Asia Team Championships 2020 menjadi penyebab kegagalannya.