INDOSPORT.COM – Aktris ternama Indonesia, Laura Basuki memberi sanjungan kepada Susy Susanti setinggi langit usai berhasil meraih Piala Citra di Festival Film Indonesia (FFI) 2020, Sabtu (05/12/20).
Laura Basuki sukses membawa Piala Citra berkat perannya sebagai Susy Susanti selaku legenda tunggal putri Indonesia di sebuah film biopik berjudul “Susi Susanti - Love All” karya Sim F yang telah dirilis di bioskop pada Oktober 2019 lalu.
Aktris cantik itu pun tak lupa memberikan sanjungan setinggi langit kepada Susy, karena telah memberikan banyak pelajaran dalam hidupnya. Ia juga mengaku peran tersebut bakal terus melekat dalam dirinya.
“Susy Susanti, peran ini akan terus melekat dalam diri saya karena dari beliau saya belajar banyak sekali hal. Tentang bagaimana ia mencintai negara ini, pekerjaannya, keluarganya,” kata Laura Basuki, saat memberikan kesannya di atas panggung.
“Dan menurut saya, Susy adalah salah satu aset paling berharga Indonesia punya,” tambahnya.
Film "Susi Susanti — Love All" ini sendiri bercerita tentang perjuangan Susy Susanti sejak berlatih di PB Jaya Raya hingga dipanggil ke Pelatnas dan dilatih oleh Liang Chu Sia.
Lalu saat ia memenangkan Sudirman Cup untuk pertama kalinya menjadi peraih emas di Olimpiade Barcelona 1992, dan terakhir memutuskan pensiun di 1998.
Tidak hanya itu, film ini juga mengisahkan awal mula dan lika-liku cinta yang dialami oleh Susy Susanti dan sang suami, Alan Budikusuma. Tidak ketinggalan, kisah persahabatan Susy dengan legenda lainnya juga ditampilkan dalam film berdurasi 96 menit ini.